Tentang Kami

Tomarokai berasal dari kata Temaroko dan Angkay. Temaroko adalah merupakan nama asli dari Kampung Sosiri sedangkan Angkay adalah nama sebuah tempat di Kampung Sosiri yang juga merupakan lokasi dari tempat Pemancingan alam Danau Sentani serta Karamba Jaring Ikan yang berisikan ikan mujair/nila.

Temaroko sebenarnya adalah merupakan nama dari tempat usaha yang kami dirikan,

Usaha ini pertama kali di rintis tahun 2012, dengan dimulainya pembangunan Pabrik serta Gudang untuk pembuatan pakan ikan lokal. Setelah pembangunan Pabrik dan Gudang kemudian di lanjutkan dengan Pembangunan Rumah Panggung diatas Danau yang diperuntukan bagi pekerja serta penjaga.
Tahun 2013 dimulai lah pembuatan Karamba Jaring Apung, dengan tahap pertama berisi 10 kotak yang masing-masing berukuran 4 x 4 Mtr dengan bahan dasar yang digunakan adalah bambu.  Dan masing-masing kotak berisi 1.000 ekor ikan Mujaer

Setelah berjalan setahun, kemudian bahan dari bambu diganti dengan bahan yang terbuat dari besi, yang bertujuan agar lebih kuat dan tahan lama. Setelah pergantian dari bambu ke besi, jumlah petak/kotak pun bertambah menjadi 30 petak. Dan hingga sekarang Karamba Jaring Apung TOMAROKAI sudah memiliki 30 kotak karamba yang masing-masing berukuran 4 x 4 Mtr.


Untuk penjualan ikan mujair/nila umumnya di jual ke restoran/rumah makan yang ada diseputaran kota Sentani dan kota Jayapura. Untuk penjualan umumnya yang dilaksanakan adalah pembeli dari restoran mengambil sendiri ke karamba atau kami antarkan langsung ke tempat tujuan sesuai dengan permintaan dengan menggunakan kendaraan jenis pick up.


Tahun 2015, kami membangun tempat pemancingan di lokasi yang sama. Ide pembuatan tempat pemancingan ini muncul setelah melihat ada beberapa teman/kerabat yang memancing ikan sekitar karamba, dan mereka meyarankan untuk membangun tempat pemancingan dengan nuansa alami yang menjual panorama dan keindahan Danau Sentani serta gunung dan hutan yang ada di sekitar kampung sosiri. 

Lokasi pemancingan ini dapat dijadikan sebagai lokasi Mina Wisata, yang dapat digunakan sebagai tempat wisata baik bagi keluarga, grup kantor, atau bahkan sebagai tempat lomba memancing.

Adapun tempat lokasi Pemancingan alam Danau sentani serta Karamba ikan ini beralamat di  :   
ANGKAY  KAMPUNG SOSIRI DISTRIK WAIBU KAB JAYAPURA
JALAN POROS SENTANI   -   GENYEM
Jika dari Kota sentani, kurang lebih 10 Km sedangkan jika dari Kota Jayapura kurang lebih 50 Km.






0 komentar:

Posting Komentar